Tips Memilih Susu untuk Diabetes

Tips Memilih Susu untuk Diabetes

Bagi penderita diabetes, susu menjadi pilihan yang tepat untuk pemenuhan nutrisi. Ada berbagai manfaat susu yang dapat diperoleh diabetesi. Tapi kamu harus tahu susu yang cocok untuk pengidap diabates. Di dalam artikel ini disajikan mengenai tips memilih susu untuk diabates yang tepat.

Tips Memilih Susu untuk Diabetes

Minuman yang satu ini merupakan sumber kalsium yang diperlukan tubuh untuk menjaga kepadatan tulang dan fungsi saraf. Protein yang ada di dalam susu juga bermanfaat untuk menstabilkan kadar gula darah diabetesi.

Akan tetapi, tidak semua susu aman untuk pengidap diabetes. Pilih susu dengan teliti, jangan asal pilih. Berikut ini beberapa hal yang perlu diperhatikan ketika memilih susu diabetes:

1. Kaya kalsium dan vitamin D

Sebaiknya diabetesi mengonsumsi kalsium yang cukup, karena penerita kencing manis cenderung mempunyai struktur tulang yang lemah, sehingga rentan mengalami patah tulang. Kemudian, diabetesi dengan gangguan saraf kaki mempunyai risiko jatuh yang lebih tinggi.

Sahabat Secan, vitamin D meningkatkan penyerapan kalsium dalam tubuh. Kombinasi vitamin D dan kalsium pada susu akan menjaga kepadatan tulang, sehingga risiko timbulnya patah tulang akan lebih rendah.

Lihat juga: Sayur dan Buah untuk Penderita Diabetes, Jangan Salah Pilih

2. Rendah lemak dan tinggi protein

Diabetes cenderung mengurangi kadar kolesterol baik dan menambah kadar kolesterol jahat dalam tubuh. Apabila didiamkan, kolesterol tinggi bisa menambah risiko diabetesi mengalami stroke atau serangan jantung. Untuk itu, susu rendah lemak adalah pilihan yang tepat bagi penderita diabates.

Seperti kita tahu, protein pada susu bisa menjaga kadar gula darah dalam tubuh setelah makan. Hal ini menguntungkan penderita diabates, karena kestabilan gula darah merupakan salah satu target dalam pengobatannya.

3. Rendah gula

Susu tidak hanya meningkatkan gula darah, tapi mengonsumsi susu yang tinggi gula bisa menyebabkan resistensi insulin. Apabila seperti ini, susu akan memperparah kondisi diabetesi.

Di samping itu, kadar gula yang tinggi pada minuman atau makanan bisa berujung pada penumpukan lemak perut yang dapat memperparah komplikasi diabates dan menimbulkan masalah kesehatan yang lain.

Susu unta mengandung nutrisi yang bisa membantu diabatesi mengendalikan kadar gula darah. Tapi, sebelum mengonsumsinya, pastikan susu unta yang dikonsumsi telah dipasteurisasi.

Lihat juga: Minuman yang Dilarang untuk Penderita Diabetes

4. Tinggi serat

Selain membuat kenyang, kandungan serat yang tinggi juga membantu membuat perut kenyang yang lebih lama. Susu dengan kandungan serat menjadi pilihan yanga baik bagi penderita diabates.

Rekomendasi Susu Diabetes

1. Susu unta

Susu unta menjadi salah satu rekomendasi susu diabates yang perlu dicoba. Susu ini menjadi salah satu rekomendasi susu diabates, karena kandungan nutrisi di dalamnya sangat baik untuk mengendalikan kadar gula dalam darah. Tapi pastikan susu yang dikonsumsi sudah melalui proses pasteurisasi.

2. Flax seed milk tanpa pemanis

Flax seed milk atau susu biji rami termasuk ke dalam daftar rekomendasi susu diabates yang dapat dipilih. Susu jenis ini mempunyai kandungan karbohidrat yang cukup rendah, sehingga lonjakan drastis kadar gula dalam darah bisa terhindar.

Di samping itu, susu jenis ini juga mengandung banyak lemak omega-3 yang baik untuk kesehatan tubuh. Sebaiknya, konsumsi susu diabates ini.

3. Soy milk tanpa pemanis

Susu rekomendasi berikutnya adalah soy milk atau susu kedelai yang tidak mengandung pemanis tambahan. Susu ini kaya protein yang baik untuk tubuh.

Demikian uraian mengenai tips memilih susu untuk diabates. Sebaiknya sebelum kamu mengonsumsi susu tersebut, berkonsultasi terlebih dahulu ke dokter untuk mendapatkan infornasi lebih lengkap.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *