Menjaga Kulit Tetap Glowing Saat Puasa

Menjaga Kulit Tetap Glowing Saat Puasa

Selain menjaga tubuh tetap sehat dan bugar ketika berpuasa, yang juga tidak kalah penting adalah menjaga kesehatan kulit. Bagaimana cara agar kulit tetap sehat dan bercahaya meski sedang berpuasa? Di dalam artikel ini dijabarkan mengenai menjaga kulit tetap glowing saat puasa.

Hal yang Bikin Kuit Kusam dan Kering

Ketika kamu berpuasa dapat mengakibatkan kulit kekurangan kelembapan, sehingga membuat kulit terlihat lebih kering dan kusam. Berikut ini beberapa hal buruk yang membuat kulit kering dan kusam:

  • Malas mandi dan membersihkan muka
  • Aktivitas fisik menurun atau tidur seharian tanpa olahraga
  • Kurang mengonsumsi air putih, buah, dan sayuran
  • Makan dan minum berlebihan ketika berbuka, terutama makanan manis dan berminyak
  • Malas makan sahur atau sahur yang berlebihan dengan tujuan agar kuat berpuasa

Menjaga Kulit Tetap Glowing Saat Puasa

1. Perawatan di klinik kecantikan

Sahabat Secan, agar kulit wajah terlihat sehat dan glowing ketika puasa maupun saat menyambut Lebran, kamu bisa melakukan perawatan di klinik kecantikan atau spesialis dermatologi.

2. Memakai tabir surya

Terpaan sinar matahari bisa merusak kulit, membuat kulit kusam, kering, dan kecokelatan. Oleh sebab itu, melakukan perawatan kesehatan saat puasa pentng dilakukan dengan memakai sunscreen. Kamu juga dapat memakai pakaian tertutup, topi, atau payung untuk menghindari paparan sinar matahari.

Untuk penggunaan sunscreen, sebaiknya menggunakan minimal SPF 30 dengan pengulangan setiap 2-3 jam sekali. Pemakaian sunscreen harus disesuaikan dengan jenis dan kondisi kulit.

Lihat juga: Tips Olahraga Saat Puasa agar Tubuh Tetap Bugar

3. Memakai pelembap

Menjaga kulit tetap glowing saat puasa berikutnya adalah dengan mengoleskan pelembap, terutama setelah mandi di area tubuh yang kering, seperti kaki, siku, atau leher.

Kemudian, kamu juga perlu rutin memakai pelembap wajah. Bagi pemilik kulit berminyak, bisa memilih pelembap yang ringan dan waterbased, seperti spray, gel, atau essence.

Sedangkan untuk kulit normal, Sahabat Secan dapat memilih pelembap berbentuk lotion atau soft cream. Sedangkan untuk jenis kulit kering, Sahabat Secan dapat memilih pelembap yang berat dengan bentuk soft cream atau cream.

4. Mencuci wajah

Ketika berpuasa, pemakaian skincare secara rutin tetap dilakukan untuk menjaga kesehatan kulit. Ini bisa diawali dari perawatan kulit, seperti mencuci muka dengan menggunakan air dan sabun wajah yang sesuai dengan jenis kulit, sebanyak 2-3 kali sehari.

Lihat juga: Cara Berbuka Puasa yang Benar dan Sehat

Ingat ya, jangan menggosok terlalu keras, dan keringkan dengan handuk yang lembut dengan cara ditepuk-tepuk. Jangan memakai sabun antiseptik untuk mencuci wajah. Sabun berbentuk scrub sebaiknya tidak dipakai dalam rangkaian skincare harian, tapi cukup 1-2 minggu sekali.

Selain itu, penting juga melakukan double cleansing apabila memakai make up atau skincare yang tebal. Caranya, mencuci wajah micellar water atau milk cleanser terlebih dahulu, lalu bilas dengan air dan sabun wajah.

5. Aktivitas fisik

Selama menjalankan puasa, bukan berarti tidak melakukan aktivitas apa pun. Tetaplah beraktivitas, seperti bekerja dan beribadah. Kamu bisa berolahraga saat puasa, tapi pilihlah olahraga yang ringan dan lakukan menjelang berbuka atau setelah berbuka.

6. Pola makan dan minum

Hidangan saat sahur seharusnya dengan menu sehat, gizi seimbang, dan porsi yang tepat agar puasa dapat dilakukan dengan lancar. Komposisi ideal dalam satu piring adalah 30 persen makanan pokok, 20 persen lauk pauk, 30 persen sayuran, dan 20 persen buah-buahan.

Kemudian selama berbuka hingga sahur, usahakan cukup mengonsumsi air putih sebanyak delapan gelas sehari. Waktu minum dapat dibagi dua gelas ketika sahur, dua gelas saat berbuka, dan empat gelas setelah berbuka hingga waktu tidur.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *