Makanan Jatuh Belum 5 Menit, Apakah Aman?

Makanan Jatuh Belum 5 Menit

Ada sebuah mitos kesehatan yang beredar, bahwa makanan yang jatuh maksimal dalam waktu lima menit masih layak untuk dimakan. Ini juga dianggap bisa menyelamatkan makanan. Sebenarnya aman atau tidak sih makan makanan jatuh belum 5 menit? Berikut penjelasannya.

Amankah Konsumsi Makanan yang Jatuh?

Menurut American Council on Science and Health, makanan yang sudah jatuh lima menit ini aman dimakan tapi tergantung lokasi makanan tersebut jatuh.

Misalnya, jangan memungut kembali makanan yang sudah jatuh di tempat yang basah atau lembab. Karena bakteri E. coli, Salmonella dan Listeria ini bisa berkembang pesat dalam area seperti itu. Bakteri tersebut membutuhkan air untuk menyerap segala manfaat yang terkandung dalam makanan itu untuk bisa reproduksi.

Bahkan ada penelitian yang menunjukkan bahwa makanan yang sudah jatuh lebih dari 30 detik, sudah ada 10 bakteri yang mengotori makanan tersebut, bahkan sudah ada yang menempel di makanan dalam tiga detik pertama.

Aturan “Belum Lima Menit” ini hanya berlaku ketika makanan tersebut jatuh di tempat kering dan makanan tersebut juga kering. Serta tidak ada tekstur yang lengket pada makanan tersebut.

Jika ada benda yang menempel pada makanan tersebut, baik itu rambut, atau kotoran kecil, kamu bisa menyingkirkannya dan makanan itu masih layak konsumsi.

Lihat juga: Benar Nggak Sih Makanan Tidak Sehat Itu Enak?

Tapi sebaiknya, kamu jangan makan makanan yang sudah jatuh ya, dilansir dari Kidshealth.org, berikut ini beberapa alasannya:

  • Lantai yang terlihat bersih, belum tentu bebas kuman
  • Hal ini karena beberapa kuman yang tidak kasat mata bisa bertahan hidup walaupun di lantai yang tidak kotor dalam jangka waktu yang lama.
  • Lebih cepat lebih baik Semakin cepat kamu mengambill makanan yang jatuh, maka akan semakin baik. Karena jika semakin lama makanan itu dibiarkan, bakteri yang ada di lantai akan semakin banyak.

Kelompok Orang yang Berisiko

Walaupun terlihat sepele, tapi aturan “Belum Lima Menit” ini akan berisiko untuk beberapa golongan orang. Dilansir dari Healthline inilah beberapa kelompok orang yang rawan terkena dampak yang parah dari makanan yang jatuh:

  • Balita
  • Manula
  • Wanita hamil
  • Orang dengan masalah imunitas tubuh

Lihat juga: Keracunan Makanan? Ini Hal yang Perlu Dilakukan Segera

Penyakit yang Bisa Timbul

Konsumsi makanan yang sudah jatuh dengan kemungkinan sudah terkontaminasi itu bisa memberikan risiko yang mengancam kesehatan. Berikut ini beberapa contoh penyakit yang bisa timbul:

  • Sakit perut
  • Diare
  • Muntah-muntah
  • Demam
  • Sakit kepala
  • Panas dingin

Kamu bisa segera hubungi dokter jika mengalami gejala berkepanjangan. Kalau tanda-tanda ini menyerang tubuhmu lebih dari tiga hari, sebaiknya konsultasi ke dokter yang kompeten.

Memang, makanan yang jatuh “Belum Lima Menit” ini bisa menjadi salah satu sumber penyakit. Tapi kamu bisa menangkal penyakit akibat makanan dengan beberapa cara di bawah ini:

  • Selalu cuci tangan sebelum makan
  • Jangan makan makanan yang terlalu pedas atau asam
  • Makan dengan perlahan, jangan terburu-buru
  • Perhatikan kebersihan peralatan makan

Jadi, makanan jatuh belum 5 menit masih bisa kamu konsumsi dengan catatan kalau makanan itu memang makanan kering yang memiliki tekstur basah dan lengket. Serta perhatikan lokasi di mana makanan itu jatuh. Tempat yang kering lebih aman dibandingkan area yang basah atau lembab.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *