Cara Menjaga Ginjal Tetap Sehat yang Kamu Perlu Tahu

Ginjal

Salah satu organ yang mempunyai fungsi penting di dalam tubuh manusia adalah ginjal. Begitu pentingnya organ ini karena menyaring dan membuang limbah, seperti racun, garam berlebih, dan urea yang ada dalam tubuh. Jika ginjal bermasalah atau rusak, maka akan berpengaruh terhadap kesehatan, bahkan bisa menyebabkan kematian. Berikut ini diuraikan cara menjaga ginjal tetap sehat.

Cara Menjaga Kesehatan Ginjal

1. Olahraga

Menjaga kesehatan ginjal yang bisa kamu lakukan adalah dengan berolahraga secara teratur. Dengan aktivitas sehat ini dapat menurunkan tekanan darah dan menjaga kesehatan jantung, serta mencegah kerusakan ginjal. Olahraga ringan yang bisa dilakukan yaitu berjalan, berlari, bersepeda, atau berenang. Lakukan tiga hari dalam satu minggu dengan durasi 30-60 menit per hari.

2. Kontrol Gula Darah

Cara menjaga kesehatan ginjal yang juga perlu kamu lakukan yakni mengontrol gula darah. Penderita diabetes lebih rentan terhadap kerusakan ginjal yang mengancam jiwa. Saat sel-sel tubuh tidak dapat menggunakan glukosa dalam darah, ginjal akan dipaksa untuk bekerja ekstra dalam menyaring darah.

3. Kebutuhan Cairan

Untuk menjaga ginjal agar tetap sehat lainnya yaitu dengan memenuhi kebutuhan cairan dengan minum air putih sebanyak delapan gelas atau dua liter per hari. Karena air bisa membantu membersihkan matrium dan racun yang ditampung ginjal, sehingga menurunkan risiko penyakit ginjal kronis.

Lihat juga: Beberapa Jenis Senam untuk Hipertensi, Yuk Lihat!

4. Pemeriksaan Ginjal

Cara lain dalam menjaga kesehatan ginjal adalah dengan pemeriksaan ginjal secara rutin, sehingga dapat mendeteksi jika terjadi masalah pada ginjal. Apalagi jika kamu punya faktor risiko, seperti menderita penyakit jantung, hipertensi, diabetes, atau riwayat keluarga dengan gagal ginjal.

5. Hindari Minum Obat Sembarang

Selanjutnya adalah hindari minum obat anti-peradangan nonsteroid, seperti ibuprofen dan naproxen yang bisa merusak ginjal. Penggunaan suplemen herbal yang keamanannya belum terjamin berisiko membahayakan ginjal.

Lihat juga: Jangan Sembarang Konsumsi Suplemen, Baca Ini!

6. Makan Makanan Sehat

Cara menjaga kesehatan ginjal yang tidak kalah penting adalah hindari makanan yang tidak sehat, seperti junk food, makanan bergula atau bergaram tinggi, dapat menyebabkan hipertensi, diabetes, dan obesitas yang bisa menimbulkan kerusakan ginjal. Makanlah makanan yang sehat, seperti sayuran, buah-buahan, dan biji-bijian.

7. Cek Tekanan Darah

Kemudian cara menjaga kesehatan ginjal agar tetap sehat yakni melakukan pemeriksaan tekanan darah secara teratur untuk memantau darah. Di samping itu, untuk menstabilkan tekanan darah, kamu bisa mengonsumsi obat yang diresepkan dokter dan menerapkan gaya hidup yang sehat.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *